Semakin banyak saja produsen baru bermunculan untuk ikut meramaikan persaingan di sektor
tablet android dan kali ini kabarnya salah satu produsen lokal
yakni HCL Enterprise atau Hindustan Computers Limited
asal negara India
kembali meluncurkan sebuah perangkat tablet android terbarunya ke
pasaran yang kali ini hadir dengan dukungan spesifikai yang mapan serta
canggih yang bertajuk HCL MeV3 Connect Tab. Ini adalah tablet android
lokal yang mungkin sebgian banyak orang belum mengetahui karena memang
produsen HCL Enterprise belum di kenal luas oleh masyarakat tanah air.
HCL MeV3 Connect Tab hadir dengan spesifikasi yang baik di antaranya
adalah mengusung layar sentuh berdiagonal 7 inci berjenis kapasitif
dengan resolusi WVGA ( 800 x 480 piksel ). Untuk sistem operasinya
sendiri mengadopsi sistem operasi android versi anyar yaitu android 4.1 Jelly Bean.
Kini kita bergeser ke spesifikasi hardwarenya yang mana untuk mendapatkan performa yang handal di sokong oleh prosesor dual core
Cortex A9 yang berkecepatan 1.2 Ghz plus di lengkapi RAM berkapasitas 1
Gb dan memori internal berkapasitas 4 Gb. Jika di rasa kurang maka slot
microSD untuk memory penyimpanan tambahan juga bisa anda gunakan hingga
kapasitas 32GB.
Dua buah juga tersedia di dalam tablet android lokal ini. Untuk
kamera utamanya mengusung resolusi sebesar 3,2 megapiksel yang berapa di
belakang serta untuk kamera sekundernya depan mengusung resolusi VGA.
Salah satu kelebihan dari tablet ini adalah dilengkapi dengan built-in
GSM Voice Calling Tab yang memungkinkan pengguna dapat menggunakan tablet ini sebagai sebuah smartphone.
Kabarnya tablet android terbaru dari india ini sudah bisa di pesan
dengan harga kisaran INR 9.380,- atau bila dirupiahkan sekitar Rp. 1,7
jutaan setiap unitnya melalui toko online Snapdeal.com. Tablet yang terbilang mapan ini juga di bekali pula dengan fitur Wi-Fi, Bluetooth dan A-GPS.
Show Konversi KodeHide Konversi Kode Show EmoticonHide Emoticon