Cara Install Otomatis Apps Android ke SDCard


Pusing, Kalau setiap install aplikasi android larinya ke memory internal, Padahal Memory External nya Gede banget Lho…. hehe. Nah Skrng ada neh cara ampuhnya.

Normalnya, ketika anda mendownload aplikasi dari Android market akan secara otomatis terinstall ke Memory Phone, tentu ini tidak jadi masalah jika memory phone anda berukuran besar. Tapi, jika memory phone yang anda punya dirasa terlalu kecil dan sering muncul pesan LOW memory, maka sebagai solusinya pindahkan target installasi aplikasi agar secara otomatis ke SDCard.
Caranya adalah sebagai berikut :
    1. Pastikan anda sudah mendownload dan menginstall Android SDK, jika belum download disini
      Demi kelancaran installasi Android SDK, pastikan pula anda sudah menginstall JAVA JDK (Java Development Kit) sesuai versi OS anda.
      Jika belum, download disini. Java JRE nya juga download disini
    2. Pastikan Driver ponsel anda sudah terinstall lengkap di PC / laptop
    3. Berikutnya (setelah opsi 1 dan 2 beres), pasang ponsel anda melalui USB
    4. Kemudian masuk ke CMD dan panggil direktory lokasi Android JDK anda. Pada contoh ini lokasinya berada di C:\Program Files\Android.Panggil direktorinya hingga seperti gambar berikut :PATH INSTALLASI ANDROID
    5. Kemudian, ketik adb devices untuk memastikan apakah ponsel anda sudah terdeteksi atau belum, seperti gambar berikut :ADB DEVICESPada gambar tersebut, tampak bahwa ponsel yang saya gunakan bernomor seri S5570cabc3ecc, dimana “S merupakan indikasi merk Samsung. Namun Jika perangkat anda tidak terdeteksi, maka pastikan opsi USB Development Mode-nya diaktifkan dari SETTINGAPPLICATIONS SETTINGSDEVELOPMENT dengan memberi ceklis pada USB Debugging. Kemudian lepas USB dari PC dan pasang lagi. Nanti akan ada proses sejenak untuk installasi driver.
    6. Berikutnya, ketika perintah adb shell pm setInstallLocation 2, seperti gambar berikut :Set InstallJika setelah diEnter tidak menampilkan pesan apa-apa, berarti perintah yang anda ketik telah sukses dilakukan. NOTES : Jika ingin mengembalikan ke settingan semula (memory phone), anda cukup mengetik perintah adb shell pm setInstallLocation 1 atau ganti dengan 0 jika ingin auto.
    7. Kini, setiap anda mendownload aplikasi dari market Android akan secara otomatis terinstall ke SDCard.
    8. Video Tutorial
Previous
Next Post »
Thanks for your comment
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...