Setelah beberapa waktu yang lalu BBM sudah dapat dijalankan pada perangkat mobile berbasis Android serta iOS, kini muncul sebuah berita mengejutkan mengenai aplikasi BBM untuk PC/ Laptop.
Aplikasi BBM Untuk PC/ Laptop sejatinya baru pertama kali dipublikasikan oleh salah satu situs pengembang aplikasi terkenal asal negeri Paman Sam yang memang bertujuan untuk memperluas dan mempermudah pengguna teknologi untuk semua.
Situs yang tidak mau disebutkan namanya ini, resmi memamerkan beberapa terobosan barunya dalam mengolah aplikasi BBM untuk semua platform tak terkecuali untuk PC/ Laptop.
Dikonfirmasi pada waktu yang sama, pihak RIM juga menyatakan bahwa nantinya BBM tidak digunakan untuk perangkat smartphone saja, melainkan pada beberapa perangkat yang dapat mendukung aplikasi chatting yang kini sangat populer di Indonesia.
Atas dasar itu, banyak pihak yang menantikan kehadiran BBM untuk perangkat lainnya seperti Windows Phone dan Nokia.
Kembali pada Aplikasi BBM Untuk PC/ Laptop, berita yang sama mengenai BlackBerry Messenger untuk PC atau laptop kini juga banyak beredar pada forum-forum gadget lokal seperti salah satu forum pada situs Syrup yang sedang gencar membahas mengenai bagaimana cara install dan download file BBM untuk PC.
Show Konversi KodeHide Konversi Kode Show EmoticonHide Emoticon