Dua Tips Menghindari Waiting List di BBM Android dan iOS


Menyebalkan sekali saat teman-teman anda sudah menggunakan aplikasi Blackberry Messanger di smartphone mereka masing-masing, sementara anda yang juga sudah mendaftar malah masuk ke daftar tunggu akibat banyaknya permintaan registrasi aplikasi ini dari seluruh dunia.
Sampai saat ini, aplikasi BBM telah banyak didownload oleh para pengguna baru di smartphone Android dan iPhone namun sayangnya baru bisa digunakan setelah mendapat konfirmasi email dari Blackberry.

Blackberry memprioritaskan pada pengguna BBM sebelumnya yang telah mendaftarkan email mereka ke BBM.com sehingga para pengguna baru yang mendaftar perlu lebih bersabar dalam daftar tunggu (Waiting List).

Tapi anda tak perlu khawatir, jika anda tak sabar untuk menggunakan aplikasi ini, anda bisa menghindari email anda masuk ke dalam daftar tunggu. Ada dua cara yang bisa dilakukan antara lain sebagai berikut.

Tips 1:

Saat anda melakukan registrasi lakukan penutupan aplikasi secara paksa. Untuk Android, caranya adalah menuju ke settings->Apps lalu masuk ke tab Running. Cari aplikasi BBM lalu hentikan aplikasi ini dengan cara mengklik tombol Force Close. Di iOS, force close dapat anda cari dengan mengklik dua kali tombol Home dan tutup aplikasi yang berjalan dengan menggesernya keluar.

Tapi tips yang pertama ini tidak selamanya berhasil untuk semua pengguna, hanya beberapa yang beruntung bisa terhindar dari masuk ke daftar tunggu.

Tips 2:

Cara ini lebih sederhana dan lebih mudah tingkat keberhasilannya. Pertama kali saat anda membuka aplikasi BBM, anda akan diminta memasukan email anda, masukan email yang telah terdaftar di blackberry, bisa anda masukan email teman, keluarga atau siapa saja bahkan di video kita bisa lihat menggunakan email blackberry yang telah terdaftar. Setelah itu masukan email anda sendiri untuk membuat Blackberry ID.
Previous
Next Post »
Thanks for your comment
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...