Perusahaan riset asal Korea, KDB Daewoo Securities Research, baru-baru ini menyebarkan rumor perbandingan spesifikasi antara Apple iPhone 6 dan Samsung Galaxy S5 kepada customer mereka. Namun kebenaran dari spesifikasi tersebut masih dipertanyakan mengingat Apple yang sangat amat merahasiakan hal-hal mengenai produk terbaru mereka, terutama spesifkasi.
Laporan tersebut memperlihatkan spesifikasi hardware dari kedua perangkat tersebut. Apple iPhone 6 akan hadir dengan dua jenis display, yaitu 4.7" hingga 4.8" dan 5.5". Masing-masing layar akan memiliki resolusi 1080 x 1920 dan 1280 x 2272. Hal ini sama dengan rumor sebelumnya yang menyebutkan bahwa akan ada dua perangkat baru dari Apple dengan ukuran layar yang berbeda. Kaca yang akan digunakan di iPhone terbaru nanti terbuat dari 'indium gallium zinc oxide' (IGZO), berbeda dari kaca yang dipakai untuk iPhone sekarang yaitu 'low-temperature polysilicon' (LTPS).
Spek hardware lainnya adalah prosesor A8 64-bit dan juga RAM sebesar 2GB. Kamera belakangnya masih menggunakan 8 megapixel, dan kamera depannya 3.2 megapixel. Laporan tersebut juga menampilkan varian 128GB untuk iPhone 6, dan iOS 7.2 akan menjalankan smartphone tersetbut. Menurut kabar Apple iPhone 6 kemungkinan akan dirilis pada kuartal ke-2 atau ke-3 tahun ini.
Sedangkan untuk Samsung Galaxy S5, dilaporkan akan menggunakan layar 5.2 inci hingga 5.25 inci AMOLED display dengan resolusi 1440 x2560 yang menghasilkan kerapatan pixel sebesar 560ppi. Galaxy S5 akan menggunakan prosesor Octa-core 64 bit 2GHz Exynos 6 atau quad-core 2.5GHz Snapdragon 805 CPU, tergantung modelnya. RAM-nya sebesar 3GB dan ada varian 32GB, 64GB dan 128GB untuk S5. Kamera belakang sebesar 16MP dan kamera depan nya 3.2MP, dan sudah berjalan menggunakan Android 4.4 KitKat. Menurut laporan, Galaxy S5 akan diluncurkan pada pertengahan kedua tahun ini.
Show Konversi KodeHide Konversi Kode Show EmoticonHide Emoticon